Tuesday, September 29, 2015

MENGENALI BUMBLE FOOT, PEMBEKAKAN DI TELAPAK KAKI KENARI


Bengkak dan bernanah pada burung kenari menjadi keluhan kenari mania. Banyak Kenari mania menganggap bintik merah kecil pada telapak kenari disebabkan oleh gigitan. Padahal tersebut bukan hanya pengaruh dari gigtan nyamuk bisa terjadi dari kenyamanan pangkringan, infeksi bakteri, jamur dan  sebagainya.


Pada tahap pertama, bumble foot akan terlihat seperti jerawat kecil berwarna merah muda, dan biasanya terletak pada telapak kaki, di sela-sela jari, atau bahkan di pangkal kukunya. Jika tidak segera diatasi, jerawat kecil ini akan membesar dan membengkak kebiruan.
Apabila bumble foot tidak segera diobati akan menyebabkan bintik kecil menjadi besar akan membuat kerusakan permanen di kaki kenari. Beberapa penyebab munculnya bumble foot yang muncul pada telapak kaki kenari :
  • Bengkak pada kaki kenari bisa disebabkan burung terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang berkadar serat tinggi. Akibatnya terjadi timbunan asam urat dalam aliran darah yang lama-mana menjadi kristal seperti jarum tajam. Jarum ini akan mengikuti aliran darah dan menumpuk di persendian atau telapak kaki, sehingga menyebabkan infeksi.
  • Burung kenari mengidap penyakit ginjal.
  • Kenari mengalami obesitas (kegemukan).
  • Kenari mengalami kekurangan gizi (malnutrisi).
  • Tangkringan / tenggeran tidak sesuai, misalnya terbuat dari plastik, diameternya terlalu lebar, terlalu banyak ampelas, terlalu tajam, dan sebagainya.
  • Tangkringan kotor, sehingga bakteri mudah berpindah ke telapak kaki burung. Telapak kaki merupakan bagian terlemah dari burung, karena tidak dilindungi sisik ataupun bulu.

Bumble Foot hanya muncul di bagian telapak kaki kenari, karena bagian ini tidak dilindungi oleh bulu - bulu atau sisik yg terdapat pada kaki atau zat tanduk paruh. Bulu sangat berperan vital dalam penyerapan kelebihan asam urat.

Faktor lainnya adalah posisi telapak kaki berada paling bawah, sehingga asam urat dalam aliran darah pasti akan turun ke bawah akibat tarikan gravitasi. Saat di telapak kaki inilah, asam urat yang sudah berbentuk jarum tajam akan menusuk dan menginfeksi.

Perawatan Kenari Yang Terkena Bumble Foot


Pada tahap awal pembengkakan, pengobatan terbaik adalah dengan melunakkan tankringan. Caranya bisa menggunakan perban atau kain yang dililitkan pada tangkringan. Pada saat yang bersamaan, Anda juga mesti memberikan pola makan yang teratur dan lebih tinggi kandungan nutrisinya. Misalnya dengan memberikan sayuran berwarna hijau tua sebagai sumber vitamin A , atau lebih baik lagi menggunakan pakan burung berkualitas tinggi (memiliki kandungan yang komplet dengan komposisi yang serasi dan seimbang).

Jika pembengkakan dalam kondisi sudah sangat parah, pemberian perban mungkin diperlukan dengan penggantian perban secara berkala. Bersihkan kaki yang luka dengan cairan pembersih (boleh Revanol, atau alkohol 70%), kemudian oleskan Salep secara merata. Setelah itu kaki yang bengkak diperban.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : MENGENALI BUMBLE FOOT, PEMBEKAKAN DI TELAPAK KAKI KENARI