Setiap pecinta hewan peliharaan pasti ada yang namanya penyakit yang suatu saat mengancam hewan peliharaan kita, tak terkecuali pecinta burung khususnya lovebird. Setiap pemelihara apalagi yang bergerak dibidang peternakan atau penangkaran burung lovebird wajib hukumnya untuk mengetahui jenis penyakit apa yang menyerang burung lovebird kita. Kalau kita tidak mengetahui jenis penyakitnya maka tentunya kita tidak bisa mengambil langkah-langkah tindakan apa yang harus kita lakukan. Untuk itu saya akan berbagi jenis jenis penyakit yang umum menyerang lovebird kita.
EGG BINDING ATAU TELUR YANG LENGKET
Permasalahan yang umum terjadi pada burung lovebird adalah terjadinya egg binding atau telur yang lengket pada lovebird. Tentu masalah ini terjadi pada lovebird betina karena yang bisa bertelur kan yang betina masak jantan bertelur… ????
Terjadinya egg binding ini pada saat betina sudah waktunya mengeluarkan telur, tetapi telurnya tidak bisa dikeluarkan atau macet didalam tubuh sang betina. Tentunya kalau telur tersebut tidak bisa keluar maka resikonya besar sekali akan menyebabkan kematian pada indukan betina lovebird. Maka kita harus punya cara untuk mengeluarkannya. Kita dapat mencermati burung kita kalau terjadi egg binding umumnya lovebird kita punya perilaku haru diwaspadai:
§ Burung akan tidak mau makan atau berhenti makan
§ Burung mengalami stress atau depresi ini hal yang wajar karena burung tidak mampu mengeluarkan kotorannya karena terdapat telur yang menyangkut.
§ Dibagian ventilasi perut terlihat ada pembengkakan
§ Burung akan kesulitan bernafas atau nafas tersengal sengal hal ini karena telur tersumbat otomatis akan mempengaruhi jalannya pernafasan
§ Kalau tidak cepat cepat diatasi burung akan berdiam di dasar sangkar, kepala burung terlihat tegak dan sayap direnggangkan, lama-lama burung akan mati karena disebabkan egg binding yang tidak segera diatasi
MENGAPA TERJADI EGG BINDING
Segala sesuatu atau penyakit yang datang pasti ada sebab musababnya, tak terkecuali masalah egg binding yang sering dialami oleh burung lovebird kita. Diantara penyebab terjadinya egg binding adalah :
§ Pada saat perkawinan terjadi egg binding ini mungkin disebabkan karena indukan betina kekurangan kalsium sehingga kualitas cangkang telur buruk biasanya cangkang telur sangat lunak.
§ Factor makanan juga berpengaruh terhadap terjadinya egg binding. Buruknya kualitas makanan bisa jadi menjadi salah satu penyebab egg binding
§ Tubuh burung yang terlalu kecil juga bisa menjadi penyebab terjadinya egg binding
§ Indukan betina pada saat mengeluarkan telur terlalu berlebihan
CARA MENGATASI EGG BINDING
Yang perlu kita coba untuk mengatasi egg binding ini adalah kita harus berusaha mengeluarkannya. Disini peran manusia sangat dibutuhkan untuk memberikan pertolongan dan penyelamatan serta tindakan yang tepat untuk membantu sang burung memudahkan dalam mengeluarkan telur yang macet tadi. Salah satu caranya adalah kita siapkan sepet dan minyak oring yang masih baru. Kemudian langkah-langkahnya sebagai berikut :
§ Lovebird yang mengalami egg binding kita pegang dengan posisi terlentang lalu kita lolohkan minyak goreng yang sudah kita siapkan didalam sepet tadi lalu kita masukkan ke mulutnya dengan perlahan-lahan.
§ Setelah langkah tersebut langkah selanjutnya kita Bantu dengan meneteskan minyak goreng tadi keanusnya sambil kita urut dengan perlahan sesekali kita tekan tekan.
§ Setelah proses tersebut masukkan kembali burung lovebird kita kedalam sangkar sambil dikerodong lalu kita tunggu hasilnya keesokan harinya.
Demikian salah satu cara mengatasi terjadinya egg binding pada burung lovebird semoga bermanfaat bagi kita semua. Aamiin….