Friday, January 19, 2018

Cara Merawat Burung Jalak Suren Agar Tidak Menjadi Giras

jalak suren giras

Seringkali burung jalak suren yang awalnya jinak lalu berubah tingkah laku menjadi giras, apalagi setelah berpindah tangan atau tempat. Agar pengalaman ini tidak terjadi pada Anda berikut tip untuk mencegah burung jalak suren yang awalnya jinak tidak berubah menjadi giras, jalak suren dikenal sebagai burung yang sangat cerdas. Ia mampu meniru berbagai kicauan yang di dengar dengan sangat baik. Karena kemampuannya itu spesies keluarga burung jalak (Sturnidae) ini cukup populer sebagai hewan peliharaan. Selain suara kicauan burung jalak suren juga disukai karena memiliki corak kicauan yang sangat khas. Tidak sedikit kicaumania yang sengaja memelihara burung jalak suren dalam kondisi masih lolohan / trotolan. Selain harga yang lebih terjangkau, jalak suren lolohan bisa dilatih untuk meniru berbagai suara masteran. Meski begitu jarang sekali orang yang mengenalkan burung trotolannya dengan kerodong.

Ada banyak kasus dimana jalak suren jimak berubah menjadi giras setelah berpindah tangan atau lokasinya, sebagian besar masalah ini dipengaruhi oleh faktor stres dan ketakutan yang berlebihan terutama saat burung dikerodong. Burung yang takut saat dikerodong pastinya merasa kurang nyaman di sangkar, jika kondisi dibiarkan tanpa ada penanganan hal itu bisa mempengaruhi perilakunya. Burung yang jinak akan berubah menjadi giras dan menimbulkan berbagai masalah lainnya.

Oleh karena itu untuk mencegahnya terjadi pada jalak jalak favorit Anda, ada baiknya mulai sekarang untuk mengenalkan burung dengan kain kerodongnya. Pengrodongan bisa dilakukan saat cuaca buruk atau saat dilatih dengan suara master. Selain itu biasakan untuk menyimpan burung di ruangan gelap di malam hari.

Secara umum ada beberapa faktor yang memengaruhi ketakutan burung terhadap kerodong yaitu:
1. Corak / warna kain kerodong yang berwarna terlalu cerah.
2. Kain kerodong yang terlalu tipis / transparan.
3. Ujung kain yang berkibar-kibar.
4. Kain kerodong tidak sepenuhnya menutupi sangkar.

Berikut ini beberapa tips untuk mencegah burung jalak suren jinak berubah menjadi liar.
1. Pemberian kerodong sebaiknya dilakukan dalam sebuah ruangan; bukan di luar ruangan yang cenderung bisa membuat burung mudah panik.
2. Menggunakan kain kerodong yang berukuran tebal, atau alternatifnya menggunakan kerodong ganda.
3. Menggunakan kain kerodong yang berwarna gelap dan tidak cerah.
4. Kalaupun kemudian burung jalak suren Anda terlanjut berubah perilakunya dari jinak menjadi giras, maka jangan keburu panik.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Merawat Burung Jalak Suren Agar Tidak Menjadi Giras