Sunday, February 25, 2018

Cara Mengatasi Lovebird Galak Dan Jarang Ngekek

mengatasi lovebird galak

Banyak terjadi kasus dimana Lovebird mengubah tingkah lakunya secara tiba-tiba, burung yang biasanya tenang dan rajin ngekek berubah menjadi garang dan malas berbunyi. Tentu hal ini membuat pemiliknya pusing apalagi kalau burung itu dipelihara sebagai jmasteran atau dilombakan, bagaimana cara mengatasi Lovebird yang berubah garang dan jarang ngekek. Banyak faktor yang menyebabkan perubahan perilaku pada Lovebird menjadi garang dan malas berbunyi, sebagian besar berkaitan dengan kondisi birahi yang terlau berlebihan atau yang sering di sebut dengan over birahi (OB). Penanganannya kurang tepat seperti terlalu banyak memberikan makanan ekstra / EF yang bisa meningkatkan birahinya, penjemuran terlalu lama, jarang bermandikan, dan burung stres karena terlalu lama sendiri alias tidak mempunyai teman / pasangan

Perubahan perilaku tentu sangat mengganggu penampilan, Lovebird yang sengaja dipelihara sebagai master untuk murai batu atau cucak hijau tiba-tiba jarang ngekek sehingga menghambat proses pemasteran. Jika itu terjadi pada burung-burung lomba, maka saat di lombakan lovebird banyak tingkah sehingga mengurangi penilaian.

Inilah cara mengatasi masalah Lovebird galak dan jarang ngekek :
1. Untuk mengurangi perilaku agresif mandikan burung lebih sering dari biasanya, namun tetap memperhatikan kondisi cuaca.

2. Setelah mandi jemur burung dengan durasi 30-60 menit saja, penjemuran bisa menggunakan sangkar umbaran atau bisa di dalam kandang hariannya. Setelah itu pindahkan kandang ke tempat teduh.

3. Pakan utama yang diberikan cukup milet putih, pakan tambahan seperti jagung dan kangkung bisa diberikan beberapa kali dalam seminggu.

4. Sore hari setelah dimandikan dan diangin-anginkan, kandang dikerodong dan lovebird dibiarkan beristirahat.

5. Jika dibutuhkan pada malam hari burung bisa menjalani terapi mandi malam, namun harus memperhatikan kondisi suhu dan cuaca pada saat itu.

6. Bagi burung ganas dan malas berbunyi karena stres yang di sebabkan terlalu lama sendiri, maka obat yang paling efektif adalah memberi teman atau pasangan. Gantungkan saja kedua sangkarnya berdampingan pada malam hari dan saling berjauhan pada pagi hingga siang harinya, agar burung kembali gacor seperti sebelumnya.

7. Jika Anda tidak memiliki dana untuk membeli lovebird sebagai teman / pasangan, cukup sediakan mainan di kandang.

Begitulah beberapa tip untuk mengatasi lovebird yang galak dan jarang ngekek, jika kondisinya bisa pulih seperti biasa maka pola perawatan harus mulai mendapat perhatian lebih terutama dalam hal memberi makan, mandi dan pengeringan.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cara Mengatasi Lovebird Galak Dan Jarang Ngekek