Tuesday, May 1, 2018

Cuca Ijo


Burung Cucak Ijo terkenal dengan gaya ngentrok yang khas. Burung dengan nama latin Chloropsis sonnerati ini memang mempunyai tarian yang unik saat tampil di lapangan. Namun sayang, tidak semua burung Cucak Ijo bisa tampil ngentrok dan gacor. Oleh karena itu, ada baiknya Anda mengetahui ciri Cucak Ijo yang bagus dan bermental juara agar selalu gacor di berbagai lomba.
Bagaimana cara mengetahui ciri-ciri burung Cucak Hijau berkualitas bagus dan bermental juara? Mudah saja, Anda dapat mengetahuinya lewat ciri fisik yang melekat di tubuhnya, seperti bentuk kepala, paruh, mata, postur tubuh, sayap, warna bulu, kaki, ekor, dan lain-lain.

Dari bentuk tubuh tersebut, Anda dapat mengetahui perbedaan mana burung Cucak Ijo yang bagus dan tidak bagus. Berikut beberapa ciri Cucak Ijo yang bagus dan bermental juara:


Burung Cucak Hijau (hotspotbirding.com)
Burung Cucak Hijau (hotspotbirding.com)

1. Bentuk kepala

Agar burung Cucak Ijo bagus di lomba dan bermental juara, maka bentuk kepala yang harus dipilih adalah besar dan cepak.

2. Bentuk mata

Tatapan mata Cucak Ijo harus tajam, kemudian ukurannya besar dan menonjol. Mata Cucak Ijo seperti ini tergolong bagus dan konon katanya burung tersebut mudah belajar dan cerdas.

3. Bentuk paruh



Cucak Ijo Gambang Suling (kicaumania.or.id)
Cucak Ijo Gambang Suling (kicaumania.or.id)
Bentuk paruh Cucak Ijo yang bagus biasanya, panjang, besar, dan tebal, baik bagian atas ataupun bawah.

4. Warna paruh

Kebanyakan burung Cucak Ijo bermental juara mempunyai warna paruh hitam legam atau hitam pekat.

5. Warna lidah

Jika Anda bisa meiihat bagian lidahnya, maka pilihlah Cucak Ijo yang mempunyai lidah berwarna hitam atau gelap.

6. Warna bulu



Burung Cucak Ijo Sumatera (hotspotbirding.com)
Burung Cucak Ijo Sumatera (hotspotbirding.com)
Cucak Ijo yang bagus selalu mempunyai warna bulu hijau terang dan matang. Untuk warna bulu di bawah paruhnya biasanya hitam pekat.

7. Kondisi bulu

Bulu Cucak Ijo dikatakan bagus apabila kondisinya kering, mengilap, rapi, dan tidak kusam.

8. Postur tubuh

Postur tubuh Cucak Ijo yang paling menentukan bagus tidaknya burung tersebut. Jadi, belilah Cucak Ijo dengan postur tubuh panjang, tegap, dan besar. Kalau bisa, bagian kepala, leher, badan, dan kaki harus seimbang satu sama lain.

9. Bentuk punggung



Daftar harga semua jenis Cucak Ijo terbaru (pinterest.com)
Daftar harga semua jenis Cucak Ijo terbaru (pinterest.com)
Bagian punggung Cucak Ijo yang bagus agak melengkung. Lalu, bagian dadanya berbentuk lebar.

10. Jenis kelamin

Pilih Cucak Ijo kelamin jantan, jangan Cucak Ijo kelamin betina. Sebab, Cucak Ijo jantan lebih fighter di lapangan dan bisa ngentrok serta bermental juara.


11. Bentuk kaki

Kaki Cucak Ijo yang berkualitas selalu terlihat kokoh dan kuat saat mencengkeram.

12. Bentuk kuku

Kuku Cucak Ijo biasanya berbentuk bengkok dan meruncing. Tujuannya agar kuat dalam mencengkeram tangkringan dan tahan lama berkicau di satu titik.

13. Suara burung

Suara burung Cucak Ijo yang bagus selalu terdengar nyaring dan merdu. Semua suara isian keluar dan tembus.

14. Gerakan ekor



Burung Cucak Ijo (singaporebirds.com)
Burung Cucak Ijo (singaporebirds.com)
Pada saat berkicau gacor, biasanya Cucak Ijo akan menggerakkan ekornya seperti menari di lapangan.

15. Cara bernapas

Pilih burung Cucak Ijo yang bernapas dalam keadaan normal, tidak tersengal-sengal atau sejenisnya.

16. Bentuk kotoran

Jangan hanya melihat ciri fisik Cucak Ijo saja, tapi juga perhatikan bagaimana bentuk kotorannya. Cucak Ijo yang bagus selalu mengeluarkan kotoran berbentuk padat. Kalau kotorannya cair, berarti burung Cucak Ijo sedang sakit atau sedang tidak tampil prima.

Demikian cara mengetahui ciri Cucak Ijo yang bagus dan bermental juara. Sekilas, hal ini cukup sulit dilakukan jika Cucak Ijo masih dalam usia muda. Namun, kalau usia Cucak Ijo sudah matang dan menginjak remaja, pasti Anda bisa melihat ciri fisik Cucak Ijo jawara dengan sangat mudah.
Jika artikel Burungnya.com bermanfaat, jangan lupa like dan share ke teman-teman kalian. Terima kasih.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Cuca Ijo