Friday, September 7, 2018

Perawatan Lovebird Harian dan Lomba Agar Ngekek Panjang

Berbicara mengenai perawatan lovebird lomba maka akan berbeda jika dibandingkan lovebird biasa. Lovebird lomba memerlukan perawatan khusus agar dapat tampil maksimal dalam suatu event perlombaan. Perawatan ini dilakukan agar burung lovebird memiliki kemampuan untuk mengeluarkan ngekek panjang dan gacor.






Kalau membahas masalah suara ngekek panjang, semua pecinta lovebird juga mengakui kehebatan lovebird kusumo. Lovebird milik Mas Sigit WMP ini terkenal dengan kemampuannya mengeluarkan suara ngekek panjang hingga 3 menit. Ini sangat jarang sekali ditemui, apalagi lovebird kusumo ini tidak hanya ngekek sekali tapi bisa berulang kali dengan durasi yang stabil


Baca Juga : Tips Perawatan Lovebird Paud Supaya Bisa Tampil Maksimal Di Arena Lomba


Bagaimana Perawatan Lovebird Lomba Ki Kusumo?

Biasanya nilai dalam suatu perlombaan di ambil dari kemampuan mengeluarkan suara ngekek panjang dengan durasi stabil minimal 30 detik. Lhah ini, lovebird kusumo malah sampai 3 menit, jadi wajar kalau lovebird kusumo ini menang telak dari lawan-lawannya.

Sepetti halnya lovebird lomba lainnya, Mas Sigit MWP juga menerapkan perawatan khusus dalam mempersiapkan burungnya agar siap mental di perlombaan. Adapun perawatan lovebird lomba menurut Mas Sigit adalah sebagai berikut:








Terapi Pengembunan

Terapi pengembunan biasanya dilakukan Mas Sigit setelah sholat subuh dengan cara mengangin-anginkan lovebird di pagi hari sekitar jam 4.30 untuk memperoleh embun pagi. terapi ini biasanya dilakukan hingga waktu matahari terbit.

Setelah melalui proses pengembunan, lovebird kusumo kemudian di semprot dengan air di teras rumah. Semprotan airnya tidak terlalu banyak karena masih pagi banget. Penyemprotan dilakukan pada posisi sangkar burung berada dibawah/ tidak digantung.



Pemandian Lovebird
Perawatan lovebird lomba selanjutnya adalah prosesi pemandian di keramba. Lovebird kusumo tidak mandi dengan semprotan spray. Mas Sigit biasanya memandikan lovebird dengan cara mandi hujan dan mandi malam. Mandi hujan biasanya dilakukan dengan membiarkan lovebird kehujanan antara 10 hingga 20 menit dengan itensitas hujan yang rintik-rintik atau maksimal sedang. Setalah mandi hujan, biasanya Mas Sigit MWP membilas lovebirdnya dengan air bersih lalu kemudian dibiarkan agar bulunya mengering terlebih dahulu.

Pemilihan Tempat Lovebird

Kalau biasanya kita menempatkan lovebird pada gantungan diteras rumah, hal itu tidak dilakukan untuk lovebird kusumo. Mas Sigit biasanya malah menempatkannya di dalam rumah dengan bantuan penerangan berupa lampu. Ini telah dilakukan Mas Sigit sejak lama, tidak tahu efeknya seberapa besar namun mas Sigit sudah memiliki kebiasaan seperti itu sejak lama dan penampilan lovebirdnya lebih oke.

Pakan Harian Lovebird Lomba

Tidak semua jenis makanan diberikan untuk perawatan lovebird lomba kusumo. Mas Sigit biasanya cuma memberikan milet putih dan daun bayam. Menurutnya daun bayam sangat efektif dalam menjaga kebugaran lovebird, bahkan Mas Sigit bisa sesumbar kalau lovebirdnya bisa mengikuti 8 kelas lomba sekaligus setelah makan bayam.



Pakan bayam ini biasanya diberikan dalam bentuk lembaran. Untuk menyajikannya ke lovebird cukup denngan digantung saja pada sangkar. Pastikan untuk menjaga kebersihan bayam dengan cara mencucinya terlebih dahulu sebelum menyajikannya. Bayam dipercaya memiliki kandungan zat besi, serat tinggi, kalsium, magnesium, vitamin A dan lutein yang dapat meningkatkan kemampuan mengingat suara.

Pemasteran Lovebird Lomba
Perawatan lovebird lomba selanjutnya adalah proses pemasteran. Lovebird memiliki kemampuan untuk mengingat suara yang didengarnya, oleh karena itu kita bisa menstimulasi lovebird dengan berbagai jenis suara masteran. Perlu diketahui juga bahwasanya memaster lovebird sejak anakan hasilnya akan lebih baik.

Beberapa suara masteran yang bisa digunakan untuk memaster lovebird antara lain suara kenari, tengkek buro, cucak jenggot, belalang emas dan ciblek gunung. Pokoknya cari saja suara masteran yang memiliki kapasitas suara dan volume yang panjang.


Jangan lupa juga - Download suara burung lovebird Ngekek panjang